Begitu banyak jenis konten yang tersedia akhir-akhir ini, sehingga mungkin saja anda berfikir bahwa tulisan anda tidak akan pernah menonjol tanpa bantuan jasa buat artikel. Hei, ayo coba berfikir positif. Apapun jenis artikel yang anda tulis, anda dapat mengambil beberapa langkah untuk membuat artikel anda nampak berkelas dan menakjubkan. Mulailah dengan mengatur semua ide dan informasi anda. Jangan lupa luangkan waktu untuk menulis artikel yang menarik. Berikan waktu untuk proses editing agar artikel terlihat lengkap dan profesional.

Metode 1 – Menemukan Topik dan Mengumpulkan Informasi

Tanyakan pada atasan atau guru anda untuk mendapatkan pedoman. Jika anda menulis artikel untuk kantor anda, maka pahami dahulu tugas anda. Luangkan waktu beberapa menit untuk melakukan pengecekan dan memberikan pertanyaan kepada orang yang bertanggung jawab terhadap tugas anda. Memastikan tugas sangatlah penting, karena bertujuan agar andatidak mengulangi kembali pekerjaan anda.

Mungkin saja atasan anda meminta anda untuk menuliskan artikel untuk keperluan buletin perusahaan. Cek dahulu apakah ada topik tertentu yang harus anda tulis dan berapa lama tulisan anda harus selesai?

Jika anda menulis untuk keperluan makalah, maka anda harus menanyakan dahulu kepada editor atau atasan anda mengenai apa yang seharusnya anda liput. Mungkin saja sekolah memiliki tema khusus untuk diliput.

Patuhi setiap pedoman yang diberikan, sehingga akan membuat anda nampak kompeten dan berkualitas.

  1. Jika anda bekerja sendiri dan tak menggunakan bantuan jasa buat artikel, maka cobalah membuat daftar ide. Jika anda adalah seorang blogger atau freelance writer, maka mungkin saja anda harus bertanggung jawab untuk membuat konten anda sendiri. Pikirkan audiens anda untuk menemukan topik. Misalnya saja anda ingin membuat blog memasak, maka anda harus tetap berpegang teguh pada tema makanan.

Berpikirlah dengan cepat dan catat semua pemikiran yang ada di dalam benak anda. Singkirkan ide yang buruk. Untuk blog memasak, anda bisa menuliskan kata seperti keto, blender, maupun makanan liburan.

Setelah mendapat topik, cobalah mengerucutkan topik menjadi tema yang lebih sempit. Misalnya saja anda ingin menulis mengenai makanan saat musim liburan, maka anda bisa memilih liburan atau musim tertentu, misalnya saja liburan natal. Maka kue yang akan anda buat tentunya bertemakan natal.

  1. Setelah mendapat topik, saatnya mendapatkan informasi. Untuk mendapatkan informasi mengenai topik, maka anda harus meluangkan waktu untuk browsingencari tahu mengenai tema yang akan anda tulis. Jika perlu, anda bisa mengunjungi perpustakaan dan melakukan riset.

Hal berbeda jika anda menulis artikel berita, maka anda harus melakukan wawancara pada beberapa orang. Ini lebih menegangkan lagi, dan membutuhkan persiapan yang benar-benar matang dimana anda harus menyiapkan daftar pertanyaan agar pertanyaan penting tidak terlupa nantinya. Anda juga harus datang tepat waktu dan menyiapkan alat recorder.

Misalnya saja anda menulis artikel mengenai hidangan natal, maka anda harus berbicara dengan beberapa rekan anda untuk mengetahui apa hidangan favorit mereka saat natal tiba, sehingga anda benar-benar mendapatkan informasi yang akurat.

  1. Pilihlah sumber yang dapat diandalkan. Untuk membuat artikel anda variatif, anda harus memilih sumber yang tidak biasa. Jika anda mengacu pada sumber online, maka periksalah kapan tulisan yang akan anda jadikan sumber tersebut perbaharui. Jika memang sudah menggunakan sumber lama, sebaiknya hindari menggunakan artikel tersebut untuk dijadikan sumber. Akan lebih baik jika tulisan sumber atau anda menggunakan acuan website luar juga untuk mendukung fakta yang anda tulis. Misalnya saja anda menulis artikel “Hidangan Natal Layak Jual di Tahun 2019”, maka anda tidak mungkin memberikan resep tahun 1970-an bukan?
  2. Buatlah catatan sebagai pengingat untuk menjaga ide anda tetap terorganisisr. Jaga smeua informasi anda dan tatalah dengan baik, sehingga anda dapat dengan mudah mengaksesnya setelah anda mulai menulis. Pilihlah sistem pencatatan yang sesuai untuk anda. Mungkin saja anda lebih suka menulis di buku atau anda lebih suka membuat pengingat di ponsel anda.

Berhati-hatilah mencatat semua detail penting mulai dari tanggal, nama, statistik, dan sebagainya. Tulislah juga sumber yang anda gunakan. Jika menggunakan komputer anda untuk menyimpan catatan, maka anda harus menyimpannya dalam folder file yang rapi. Dengan begitu, jika anda membutuhkan catatan tersebut, anda tak akan dilanda kebingungan

Itulah beberapa cara untuk menulis artikel yang baik. Masih ada beberapa metode lagi untuk membuat artikel yang baik. Jika menguasai,maka anda tak perlu menggunakan jasa pembuat artikel, karena anda dapat membuatnya sendiri. Mau jadi penulis hebat? Lanjutkan ke bagian kedua ya

 

 

 

 

 

 

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here