Bahagia adalah hal yang diinginkan oleh semua orang. Banyak orang ingin mendapatkan kebahagiaan, namun tidak tahu bagaimana caranya. Kebanyakan dari mereka mencari dengan mengumpulkan uang sebanyak-banyaknya. Akan tetapi, apa iya uang adalah jawabannya? Nyatanya, tidak semua kebahagiaan bisa didapatkan dengan uang. Lalu apa saja sih cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kebahagiaan?
- Jauhkan hatimu dari kebencian
Kebahagiaan dirasakan oleh hati. Oleh karena itu, kita tidak akan bisa merasakan kebahagiaan jika hati kita dipenuhi dengan hal-hal negatif. Salah satu hal negatif yang bisa menutup kebahagiaan adalah kebencian. Jika kita membenci sesuatu ataupun seseorang, hati kita tidak akan pernah merasa tenang. Hal ini membuat kita tidak bisa merasakan kebahagiaan. Daripada membenci lebih baik kamu memenuhi hatimu dengan perasaan cinta. Tidak harus cinta pada pasangan, cinta pada Sang Pencipta, cinta pada sesama dan juga sesama makhluk bisa menjadi pilihan kok.
- Jauhkan pikiranmu dari kecemasan
Selain hati, pikiran juga menjadi salah satu faktor untuk memperoleh kebahagiaan. Jika pikiranmu penuh dengan kecemasan, bagaimana hatimu bisa tenang? Kalau sudah demikian tentu saja kamu tidak bisa berbahagia. Coba untuk tidak terlalu memikiran hal sampai terlalu dalam. Sebagai gantinya, kamu bisa memikirkan hal-hal yang positif.
- Hiduplah sederhana
Menuruti gengsi tidak akan membuatmu bahagia. Sebaliknya, keserakahan akan menguasai dan diikuti banyak sikap negatif lainnya. Cobalah untuk hidup lebih sederhana dan apa adanya. Dengan begitu kamu tidak akan khawatir dengan anggapan orang dan bisa menjadi diri sendiri.
- Banyaklah berbagi
Salah satu sumber kebahagiaan yang hakiki adalah dengan melihat orang lain bahagia. Apalagi jika alasan kebahagiaan tersebut adalah karena kamu. Wah, tentu saja berlipat lipat kebahagiaan yang kamu dapatkan. Jadilah alasan kebahagiaan orang lain dengan cara berbagi dengan mereka. Tidak harus sesuatu yang mahal kok. Kamu bisa berbagi hal-hal sederhana seperti makanan ataupun minuman. Jika kamu memang punya materi yang lebih dari cukup, kamu bisa membelikan apa yang orang lain butuhkan. Namun jika kamu tidak memiliki sesuatu yang cukup untuk dibagikan, senyummu bisa kamu berikan untuk sesamamu.
- Jangan berharap terlalu banyak
Salah satu alasan orang merasa tidak bahagia adalah karena kecewa. Kekecewaan bisa terjadi karena seseorang terlalu berharap terhadap orang lain. Oleh karenanya jangan terlalu berharap pada orang lain. Berharap terlalu banyak pada orang lain hanya akan membuatmu berkahir pada kekecewaan. Mulai sekarang kurangi berharap pada orang lain, meskipun orang tersebut adalah orang yang paling dekat denganmu.
Sederhana kan? Kamu bisa mencoba 5 hal di atas agar kamu bisa menemukan kebahagiaan. Ingatlah bahwa sumber kebahagiaan itu ada pada dirimu sendiri. Karena itu jangan lagi mencari kebahagiaan, namun ciptakan sendiri kebahagiaanmu.