Hoaaam, bangun pagi dan sudah saatnya bekerja? Noo males banget. Rasanya malas ya mau bekerja. Kamu nggak sendirian kok. Pasti banyak yang merasakan hal sama denganmu. Banyak orang yang terlena kok dengan liburan.

Bagi kamu yang memang merasa malas sekali untuk kebali bekerja, sebaiknya cepatlah move on hehe. Segera bangkit dan ayoo saatnya kembali bekerja. Pekerjaan sudah menunggu lo. Mengembalikan semangat bekerja setelah liburan panjang mungkin memang bukan hal yang mudah. Tapi ada cara kok untuk mengembalikan motivasi kembali setelah libur panjang. Semoga cara ini membantu ya.

  1. Menemukan motivasi terbesar

Saat ini tanyakan pada dirimu, apa yang menjadi motivasi terbesarmu saat ini? Apakah uang? Naik jabatan? Atau memenuhi gaya hidup? Mantapkan motivasinya. Prioritaskan alasan ini sebagai sumber semangat.

  1. Mendengarkan musik

Masih malas dengan tugas kantor yang  seabrek? Coba deh dengerin musik favoritmu dan nikmati waktumu bekerja. Musik bisa lo memabntu membuatmu lebih semangat dan membantu meningkatkan mood mu.

  1. Kopi atau minuman favorit

Kamu punya minuman favorit? Kamu bisa kok buat minuman favoritmu. Bisa teh atau kopi atau susu. Eitts, tapi jangan terlalu banyak gulanya ya. Teh,kopi, susu, atau minuman favoritmu bisa jadi penyemangat pagi lo.

  1. Persiapan

Malas berangkat karena tujuannya ke kantor? Cara jitunya adalh siapkan dirimu sekaan kamu mau liburan. Asiiik. Pilihlah baju yang casual, nyaman, tapi santai. Gunakan sneakers dibanding high heels. Gunakan tas backpacker diibanding tas tangan.

  1. Menata kembali meja kantor

Ingin suasana baru di kantor? Coba deh tata kembali meja kerjamu. Berikan beberapa quotes yang membuatmu semangat dan letakkan beberapa barang favoritmu. Jangan lupa juga letakkan beberapa tanaman kecil di meja kerjamu.

  1. Lewat jalan berbeda

Jika biasanya kamu ke kantor melalui jalan A, cobalah melalui jalan B. Selain menghadirkan suasana berbeda, siapa tau kan kita akan mendapatkan inspirasi dan siapa tahu ketemu jodoh #eehh.

  1. Menata tas

Menata kembali tas mu bisa meningkatkan semangat kembali untuk bekerja lo. Bersihkan tas mu dari bill-nill pembayaran atau nota-nota yang biasanya memenuhi tas mu. Atur kembali barang bawaaanmu agar barang bawaanmu menjadi lebih ringkas. Yuk, coba cek isi tasmu.

  1. Bersihkan pelengkapan kerja

Masih ngga mood? Coba deh bersihkan sepatumu, semir sepatu dan bersihkan juga motormu. Berangkat engan kendaraan dan keadaan bersih akan membuat semangatmu meningkat lo. Jadi tunggu apa lagi?

Itulah beberapa cara agar kamu semangat kembali bekerja. Coba terapkan cara diatas agar kamu semangat kembali bekerja. Dengan begitu kamu akan lebih produktif walaupun hari pertama setelah liburan.

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here